Pedoman Umum Lomba Budaya Mutu SD Tahun 2018 | SDN Ciwangi Purwakarta
..:: Selamat Datang Peserta Didik Baru Di Sekolah TASBIH (Taqwa, Aman, Santun, Bersih, Indah, Hijau) ::..

Pedoman Umum Lomba Budaya Mutu SD Tahun 2018


Latar Balakang
Budaya mutu sekolah merupakan faktor yang penting dalam membentuk siswa menjadi manusia yang memiliki sikap penuh optimisme, berani, terampil, berperilaku kooperatif, ulet, disiplin, beretos kerja tinggi, dan pandai menangkap peluang. Sekolah yang memiliki keunggulan budaya mutu dapat dilihat dari beberapa variabel seperti perilaku siswa, proses pembelajaran intrakurikuler dan ekstrakurikuler, prestasi akademik dan non akademik, kondisi fisik sekolah, kinerja perpustakaan, lingkungan sekolah, budaya sekolah, dan manajemen sekolah yang berpengaruh terhadap kinerja individu dan mutu sekolah.

Kegiatan Lomba Budaya Mutu di Sekolah Dasar ini dimaksudkan untuk memberikan apresiasi dan motivasi para pelaku pendidikan dalam melakukan pembinaan budaya mutu sekolah yang bermuara pada terwujudnya siswa yang berkepribadian unggul dan berprestasi. Lomba budaya mutu dapat mencapai hasil yang lebih optimal perlu mendapat dukungan dari pemerintah daerah dan pemangku pendidikan.

Lomba Budaya Mutu di sekolah dasar tahun 2018 merupakan kelanjutan dan perbaikan dari lomba sejenis yang sudah dilakukan sejak tahun 2014. Dalam Lomba tahun 2018 ini, seluruh sekolah peserta dievaluasi dari seluruh komponen budaya mutu secara komprehensif (whole school assessment)
sehingga penilaian menjadi lebih terpadu. Lomba dilakukan dengan cara memberikan kesempatan kepada seluruh kabupaten/kota di Indonesia untuk mengirimkan wakil-wakil sekolah terbaiknya, yang kemudian akan dipilih melalui empat tahapan yaitu, (1) seleksi administrasi secara dalam-jaringan (daring) atau online, (2) seleksi dokumen (pra seleksi), (3) visitasi lapangan, dan (4) presentasi dan wawancara. Keseluruhan proses tahapan seleksi akan digunakan untuk menetapkan sekolah berbudaya mutu tingkat nasional.

Pengertian
Mutu mengandung makna derajat/tingkat keunggulan suatu kinerja atau upaya baik yang tampak maupun yang tidak tampak, sedangkan mutu sekolah dimaknai sebagai layanan prima yang diberikan sekolah kepada peserta didik sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan. Pada tingkat sekolah, mutu mencakup input (segala hal yang diperlukan untuk berlangsungnya pembelajaran), proses (berubahnya peserta didik dari belum terdidik menjadi terdidik) dan output (prestasi belajar).

Budaya mutu adalah nilai dan keyakinan mutu dalam suatu masyarakat yang digunakan sebagai sumber penggalangan konformisme perilaku yang bermutu tinggi bagi masyarakat pendukungnya. Budaya Sekolah meliputi nilai-nilai dan keyakinan. Nilai merupakan penghayatan warga sekolah tentang apa yang dianggap benar-salah, baik-buruk, keindahan dan ketidakindahan, layak dan tidak layak; sedangkan keyakinan merupakan sikap tentang bagaimana cara sesuatu seharusnya dilakukan. Untuk itu keyakinan merupakan sesuatu yang penting, berharga, bersifat

Budaya sekolah memiliki core culture yaitu pengembangan karakter (budi pekerti) siswa, baik karakter religius, humanis, nasionalis, maupun demokratis yang didukung oleh pengelolaan manajemen yang baik, lingkungan sekolah yang bersih dan sehat serta media belajar dan perpustakaan yang memadai.

Sekolah Dasar berbudaya Mutu adalah sekolah dasar yang memberikan layanan prima yang merefleksikan budaya mutu. Budaya Mutu Sekolah Dasar tercermin pada komponenkomponen:
(1) pembelajaran intrakurikuler yang efektif, (2) kegiatan ekstrakurikuler yang mendukung pembentukkan karakter peserta didik (3) kepemimpinan kepala sekolah disertai dengan manajemen berbasis sekolah, (4) pengelolaan perpustakaan yang mendukung pembelajaran yang efektif dan menumbuhkembangkan budaya baca warga sekolah, dan (5) lingkungan sekolah yang merefleksikan kondisi bersih, rapih, dan sehat.
Dengan demikian, sekolah dasar yang mengimplementasikan budaya mutu sekolah secara optimal akan menjadi benchmark(patok duga) bagi sekolah lain di sekitarnya dan acuan pembinaan bagi Dinas Pendidikan.

Sasaran kegiatan Lomba Budaya Mutu Sekolah Dasar sebanyak 1.542 sekolah dasar yang diusulkan oleh masing-masing kabupaten/kota dengan sasaran sebagai berikut:
SD Rujukan         = 514 Sekolah Rujukan seluruh Indonesia
SD Negeri            = 514 diusulkan melalui SK Kepala Dinas Kab/Kota
SD Swasta           = 514 diusulkan melalui SK Kepala Dinas Kab/Kota

Download:

Masukkan E-Mail Anda:

0 Tanggapan "Pedoman Umum Lomba Budaya Mutu SD Tahun 2018"

Post a Comment